Cybernewsindonesia.id | Buleleng - 15/7/2025 Sebanyak 56 kader pendata di Kecamatan Kubutambahan mengikuti Workshop Pemutakhiran PK-25 yang diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2KBP3A) Kabupaten Buleleng, melalui Koordinator Penyuluh Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan Kubutambahan. Acara ini secara resmi dibuka oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Camat Made Widiarta, mewakili Camat Kubutambahan, dan berlangsung di Aula Kantor Camat Kubutambahan.
Workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para pelaksana Pemutakhiran Pendataan Keluarga tahun 2025 (PK-25) di lapangan, khususnya para kader pendata. Materi yang disampaikan berfokus pada pemahaman indikator kependudukan dan pembangunan keluarga yang akan dikumpulkan selama proses Pemutakhiran PK-25. Kegiatan pendataan ini sendiri dijadwalkan akan dilaksanakan mulai tanggal 22 Juli hingga 21 Agustus 2025.
Dalam sambutannya, Plt. Sekretaris Camat Kubutambahan, Made Widiarta, berharap agar para kader dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik. Ia menekankan pentingnya workshop ini untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, sikap, dan keterampilan Sumber Daya Manusia (SDM) Pelaksana Pendataan Keluarga 2025 (PPK-25), khususnya bagi kader pendata, terkait pelaksanaan Pemutakhiran PK-25.
Acara workshop dilanjutkan dengan penyampaian materi mengenai manajemen data Pemutakhiran PK-25 bagi kader pendata, penjelasan mendalam mengenai aplikasi Pemutakhiran PK-25, serta sesi praktik langsung penggunaan aplikasi tersebut.
Biro Buleleng : Sugeng.S
Social Header
Search